Sosialisasi MBKM Magang

Pada tanggal 2 Juli 2024, ibu Dwi Anggorowati Rahayu, S.Si., M.Si. melakukan sosialisasi MBKM Magang kepada mahasiswa melalui zoom meeting. Selama pemaparan materi, ibu dwi menjelaskan bahwa magang merupakan salah satu bentuk BKP MBKM yang membuka kesempatan kepada mahasiswa untuk menerapkan dan memperoleh pengetahuan, keterampilan umum dan khusus/keahlian kerja yang diperlukan bagi dunia usaha.
Ibu Dwi juga menjelaskan, terdapat 3 skema magang, yaitu magang MBKM Kementrian, magang MBKM Reguler Program Studi, dan Magang MBKM Universitas. Ibu Dwi juga menjelaskan bahwa program MBKM Magang dapat dikonversi 20 SKS. Oleh karena itu mahasiswa unesa tidak perlu khawatir mengenai sistem konversi selama mahasiswa memenuhi persyaratan yang dibutuhkan untuk melakukan konversi.
Selama pemaparannya, ibu dwi juga menjelaskan tentang laman portal yang dapat diakses oleh mahasiswa yaitu (https://unesa.app.kinobi.asia/). Laman tersebut menyediakan lowongan magang yang dapat dimanfaatkan oleh mahasiswa Unesa, mahasiswa dapat melihat dan mengunjungi mengenai persyaratan apa saja yang harus dipenuhi jika ingin melakukan magang di salah satu perusahaan di website tersebut. Bagi mahasiswa unesa yang memiliki permasalahan terkait MBKM juga disarankan mengunjungi MBKM, untuk diganti mencari solusi oleh tim MBKM.
Share It On: